Tangsel, 17 Agustus 2014
Lihat Foto Lengkapnya Disini
Indonesia telah mencapai usia ke 69 tahun, Pastinya tidak mudah untuk melewati sejarah panjang perjalanan hingga mencapai usia yang sudah mencapai setengahabad lebih itu. Banyak sekali tantangan rintangan,serta halangan selama hidup di Negeri yang kaya raya ini. Negeri yang ditipkan oleh Sang proklamator ini, kini tidak lah seperti dahulu,dimana rakyat saling bersatu untuk membangun bangsa ini, dimana rakyat saling merasakan susah maupun senang satu dengan yang lainnya, dimana para pemuda memiliki tekad, yaitu, Satu Tanah Air, Satu Bangsa dan Satu Bahasa.
Di usia 69 tahun ini, sudah saatnya lah kita sebagai Pemuda Indonesia yang berinstropeksi diri, mau dibawa kemana bangsa ini, mau jadi apa bangsa ini ditangan kita, Pemuda Indonesia.
Dimulai dari hal kecil, disaatorang orangdiluar sana tidak peduli dengan Hari kemerdekaan Indonesia, lain halnya dengan teman-teman Mahasiswa STP SAHID.
Mahasiswa STP SAHID yang dipelopori oleh Unit Kegiatan Mahasiswa Solidaritas Sosial Mahasiswa ( SOSMA ) melaksanakan upacara bendera untuk memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke 69.
Upacara pada pagi itu dihadiri oleh Mahasiswa/i STP SAHID, Calon Mahasiswa/i STP SAHID, Dosen, Karyawan serta Petinggi STP SAHID.
Rasa khidmat upacara berlangsung dari awal sampai akhir acara, ditambah lagi dengan rasa nasionalisme yang sangat berasa saat pengibaran Sang Merah Putih oleh Pasukan 17 Paskibra SOSMA STP SAHID.
Pasukan yang berjumlah 17 itu dipimpin oleh Komandan Pasukan dari Mahasiswa Kampus Roxi, Hary Priatna, sebagai pembawa baki yaitu Putri Laksmi Arupami, untuk pasukan pengibar, sebagai pembentang ditanggung jawabkan kepada Resdi, sebagai Pengerek bendera yaitu Firman Aji Bagus Permadi, dan sebagai penerima bendera yaitu Jajang Wahyudin.
Upacara peringatan Detik detik prokalamasi kemerdekaan Indonesia memang dilaksanakan setiap tahun di STP SAHID, dengan mengusung nilai kemerdekaan, Ir. Kusmayadi yang bertindak sebagai Inspektur Upacara, mengingatkan kembali bahwa bangsa ini butuh pemuda pemuda yang kreatif,bangsa ini membutuhkan pemuda pemuda yang mandiri, dan bangsa ini membutuhkan pemuda pemuda yang kritis.
Lihat Foto Lengkapnya Disini
Komentar
Posting Komentar